Cara Khusyuk Beribadah di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi
Pertama kali menginjakkan kaki di Masjidil Haram, rasanya seperti mimpi. Gemetar, haru, dan tak bisa menahan air mata saat melihat Ka’bah berdiri megah di depan mata. Semua orang datang dari berbagai penjuru dunia, namun satu tujuan: mendekat kepada Allah.
Tapi di tengah keramaian itu, tak jarang kita merasa sulit untuk benar-benar fokus. Apalagi saat ibadah, kadang pikiran melayang—mikir keluarga di hotel, itinerary ziarah, bahkan oleh-oleh! Nah, gimana sih caranya biar kita tetap khusyuk beribadah, baik di Masjidil Haram maupun Masjid Nabawi?
1. Mulai dengan Niat yang Tulus
Sebelum berangkat, luruskan niat. Ingat bahwa perjalanan ini bukan sekadar wisata religi, tapi murni ibadah. Dengan niat yang kuat, hati jadi lebih siap dan fokus selama berada di Tanah Suci.
2. Datang Lebih Awal ke Masjid
Kalau ingin salat di dalam area utama Masjidil Haram atau Raudhah di Masjid Nabawi, datanglah lebih awal. Suasana menjelang azan jauh lebih tenang dan memberi kesempatan buat kita menenangkan hati.
3. Jangan Lupa Bawa Al-Qur’an atau Buku Dzikir
Waktu menunggu azan atau iqamah bisa dimanfaatkan untuk tilawah atau berdzikir. Ini membantu kita tetap terhubung dengan Allah dan menghindari distraksi dari sekitar.
4. Pilih Tempat yang Nyaman
Kalau memungkinkan, cari tempat di sudut masjid yang sedikit lebih sepi. Duduk di tempat yang tenang akan sangat membantu menciptakan suasana khusyuk, apalagi saat tahajud atau salat malam.
5. Matikan Notifikasi HP!
Godaan terbesar zaman sekarang adalah HP. Kalau bisa, aktifkan mode pesawat atau silent. Ini waktu kita untuk “disconnect” dari dunia dan “connect” ke Langit.
6. Perbanyak Dzikir dan Doa Setelah Salat
Jangan buru-buru keluar setelah salat. Duduk sejenak, rasakan suasana, lalu panjatkan doa-doa terbaikmu. Di Masjidil Haram dan Masjid Nabawi, setiap detik itu berharga.
7. Pahami Keistimewaan Tempatnya
Mengetahui keutamaan beribadah di dua masjid suci ini bikin kita lebih menghargai momen yang ada. Salat satu kali di Masjidil Haram setara 100.000 salat di tempat lain, dan di Masjid Nabawi setara 1.000 kali! Masya Allah.
Berkunjung ke Tanah Suci adalah impian banyak orang, dan bisa sampai ke sana adalah anugerah yang tak ternilai. Maka, maksimalkan setiap detiknya dengan ibadah yang khusyuk dan penuh makna.
Kalau kamu sedang merencanakan perjalanan Umrah yang nyaman, terarah, dan penuh bimbingan spiritual, yuk kunjungi Jannah Firdaus dan temukan paket Umrah terbaik sesuai kebutuhanmu.